CEK!!! Persyaratan PPG Daljab Kini Lebih Mudah!

Persyaratan PPG Daljab Kini Lebih Mudah
Persyaratan PPG Daljab

PPG Daljab - Pengumuman resmi yang diterbitkan oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan sesuai dengan surat edaran Nomor 0869/B2/GT.00.05/2023 mengenai pendaftaran dan seleksi PPG Daljab 2023.

Hal ini merupakan hal yang ditunggu tunggu bagi guru yang belum sertifikasi. Karena ini merupakan salah satu kesempatan bagi guru untuk bisa sertifikasi di tahun ini melalui PPG Daljab 2023.

Sesuai surat edaran tentang pendaftaran dan seleksi administrasi Pendidikan Profesi Guru (PPG) Dalam Jabatan tahun 2023 yang ditujukan kepada kepala dinas pendidikan provinsi dan kepala dinas pendidikan kabupaten/kota yang harus dibagikan kepada guru guru di seluruh daerah.

Apakah benar persyaratan seleksi PPG Daljab 2023 ini lebih mudah?

Untuk mengetahui selengkapnya akan dibahas dalam artikel ini. Persyaratan PPG Daljab 2023 ini tergolong syaratnya lebih mudah karena tidak terlalu spesifik seperti syarat lama mengajar dan sebagainya.

Baca juga: Solusi Kemendikbudristek : Honorer Akan Di Prioritaskan

  • Untuk syarat- syaratnya yang perlu dipenuhi adalah sebagai berikut ini:
  • Terdaftar pada data pokok pendidikan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi
  • Terdata sebagai sasaran peserta seleksi administrasi PPG Daljab yang dikeluarkan oleh Direktorat Jenderal GTK
  • Memiliki Nomor Unik Pendidikan dan Tenaga Kependidikan (NUPTK)
  • Masih aktif sebagai guru atau guru yang diberi tugas sebagai Kepala Sekolah -Sehat jasmani dan rohani 
  • Berkelakuan baik -Berusia setinggi tingginya 58 tahun pada tanggal 31 Desember 2023.

Karena dalam pelaksanaan seleksi PPG Daljab 2023 ini, kategori peserta sasaran terbagi menjadi 2 yaitu sasaran kategori A dan kategori B. Sasaran Kategori A yaitu guru yang telah dinyatakan lulus seleksi administrasi pada tahun 2022 yang mana jumlahnya adalah sebanyak 352.668 guru.

Sedangkan sasaran kategori B yaitu guru yang belum mengikuti atau belum lulus seleksi administrasi sebanyak 564.387 guru.

Yang masing masing kategori sasaran ini memiliki langkah proses seleksi yang berbeda. Perbedaannya terletak pada bagi kategori A tidak perlu mengikuti seleksi administrasi melainkan hanya melakukan penyesuaian bidang studi.

Dan untuk sasaran kategori B harus mengikuti seleksi administrasi terlebih dahulu yang sudah dimulai sejak 30 Mei 2023 lalu.

Baca juga: Aturan Uang Makan dan Lembur ASN dan TMT PPPK Guru Sesuai PMK ASN

Jadwal lengkap untuk seleksi administrasi PPG Daljab 2023 yaitu:

  • Tanggal 30 Mei – 11 Juni 2023 untuk Pendaftaran dan pengajuan berkas
  • Tanggal 12- 28 Juni 2023 untuk Perbaikan Berkas
  • Tanggal 12 juni – 1 Juli 2023 untuk verifikasi dan validasi oleh petugas
  • Tanggal 5 Juli 2023 untu pengumuman hasil seleksi administrasi
  • Nantinya bagi peserta yaang dinyatakan telah lulus seleksi administrasi akan lanjut ke proses selanjutnya.
  • Yang mana yaitu akan lanjut ke tahap seleksi akademik atau biasa juga disebut dengan pretes PPG.

MGMP BIN Informasi Edukatif

0 Response to "CEK!!! Persyaratan PPG Daljab Kini Lebih Mudah!"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel